Apa itu Aplikasi Sispena dan Manfaatnya
Dewasa ini dengan makin majunya bidang teknologi dan informasi, menjadikan berbagai hal mampu dimudahkan dan disederhanakan bahkan hanya dengan menggunakan jaringan internet dan telepon pintar. Tidak ubahnya dalam aspek pendidikan, dimana banyak diciptakannya aplikasi yang mendukung berbagai program pembelajaran baik di sekolah maupun di tingkat umum. Salah satu aplikasi yang patut diacungi jempol adalah aplikasi Sispena.
Kali ini kita akan mengupas Apa itu Aplikasi Sispena dan Manfaatnya untuk dunia pendidikan Indonesia. Sispena adalah sistem informasi penilaian akreditasi berbasis website. Aplikasi yang satu ini diciptakan sekaligus dikelola oleh Badan Akrediasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN S/M). Aplikasi yang satu ini tidak hanya bisa dikunjungi menggunakan perangkat computer maupun laptop saja tetapi juga menggunakan ponel pintar serta tablet. Caranya cukup mudah yaitu dengan mengetikan url yang beralamat http://Sispenabap.bansm.or.id atau http://bansm.or.id/Sispena. Kedua alamat ini memiliki server yang sama dimana didalamnya juga terdapat berbagai panduan maupun berita lengkap termasuk panduan dalam penggunaan aplikasi Sispena.
Lalu apa sajakah dari aplikasi Sispena ini sendiri ?
- Sebagai wadah dan pusat informasi yang lengkap serta kredibel untuk melakukan penilaian akreditasi pada tiap-tiap sekolah. Tentunya hal ini sangat penting mengingat aplikasi ini juga menjadi pusat data pengiriman berkas online bagi sekolah-sekolah yang hendak melakukan akreditasi ataupun re-akreditasi. Dengan adanya aplikasi ini, tentu saja pengumpulan dokumen bisa dilakukan tanpa harus mengirimkan berkas atau dokumen dalam bentuk kertas. Lebih efisien, hemat waktu, hemat tenaga dan yang pastinya sangat tepat sasaran.
- Tiap-tiap sekolah menunjuk satu orang sebagai operator dari aplikasi Sispena ini yang bertujuan untuk mengisi data dengan cara menjawab pertanyaan dari tiap-tiap instrumen-instrumen penilaian pada aplikasi tersebut. untuk selanjutnya asesor hanya akan melakukan koreksi dan sinkronasi antara jawaban dengan hasil pengisian instrumen penilaian akreditasi pada aplikasi sispeda lengkap dengan bukti-bukti berupa upload dokumen maupun berkas.
- Aplikasi Sispena ini juga mampu untuk melakukan penilaian secara otomatis kepada sekolah/madrasah yang akan di akreditasi dengan melalui analisa dari hasil pengumpulan data yang sebelumnya sudah dilakukan yaitu dalam bentuk jawaban atas pertanyaan serta berupa upload dokumen maupun laporan terkait. Pada akhrinya pengkalkulasian akan berlangsung secara otomatis dan sistematis sehingga asesor tidak pelru menghitung secara manual, berkat aplikasi Sispena.
Demikiankah deskripsi singkat tentang pengertian Aplikasi Sispena Serta Manfaatnya yang tentu saja bisa menambah pengetahuan kita semua. Kehadiran aplikasi ini tentu saja sangat membantu dan tujuan utamanya tidak lain untuk turut serta memajukan kancah pendidikan Indonesia melalui tahapa akreditasi. Semoga informasi yang kami bagikan kali ini dapat memberikan manfaat bagi anda.