20 Dekorasi Ruang Tamu Warna Biru Muda

Dekorasi Ruang Tamu Warna Biru Muda – Ruang tamu adalah ruang terpenting dalam rumah. Ketika tamu datang, detik pertama yang mereka nilai dari rumah anda adalah ruang tamu. Dari sana tamu anda bisa menilai seperti apa orang yang ada di dalam rumah tersebut, dan mereka bisa tahu kepribadian anda dari desain ruang tamu yang anda tampilkan.

Dekorasi ruang tamu haruslah dibuat agar bisa memberikan kesan baik kepada tamu anda. Karena biasanya ruang tamu sangat banyak fungsinya. Seperti misalnya kumpul keluarga di hari-hari besar, kumpul dengan rekan bisnis, kumpul dengan para tetangga, dan masih banyak hal yang biasa anda lakukan di ruang tamu. Sehingga penataan ruang tamu yang tepat adalah hal yang wajib.

Membuat ruang tamu yang nyaman haruslah sesuai dengan kepribadain dan keinginan anda. Dalam pemilihan warna, pastikan juga ia adalah warna yang anda senangi. Sehingga anda akan senang saat membersihkn dan memeliharanya. Serta memberikan dekorasi lain saat mempercantik ruang tamu.

Jika anda adalah salah seorang yang senang dengan warna biru, dekorasi ruang tamu warna biru merupakan warna yang akan sangat indah jika diaplikasikan di ruang tamu. Warna biru adalah warna laut dan langit, sehingga keindahan mereka akan tergambarkan dalam dekorasi rumah anda.

Kelebihan Dekorasi Ruang Tamu Warna Biru

  • Memberikan nuansa yang lebih fresh

Warna biru dan semua gradasi warna yang dimilikinya membuat suasana rumah menjadi lebih segar dan fresh. Apalagi jika dipadukan dengan warna putih yang cerah, warna pastel biru akan sangat adem jika digunakan sebagai warna ruang tamu.

Biasanya corak kotak-kotak akan sangat cocok dipadukan dengan warna biru pastel, membuat ruangan anda nyaman dan terlihat lebih manis. Dekorasi warna biru akan membuat mata anda kembali segar setelah pulang kerja dan bermacet-macet di jalanan.

  • Membuat rumah anda terlihat bersih

Bukan berarti tidak harus dibersihkan, tetapi ruang tamu dengan dekorasi berwarna biru dapat membuat rumah anda terlihat lebih bersih. Hal ini dikarenakan warna biru memancarkan cahaya yang membuat rumah terlihat selalu bersih dan rapih.

  • Warna biru memberi kehangatan

Padu padankan ruangan tamu anda dengan dekorasi warna yang tepat. Anda bisa memajang buku koleksi anda di ruang tamu, sehingga orang lain yang sedang menunggu anda di ruang tamu bisa baca-baca buku. Karena warna biru dikatakan dapat merangsang orang untuk membaca. Jadi, selain bisa digunakan di ruang tamu, lebih baik warna biru juga digunakan di ruang belajar anak.

  • Aksesoris lebih fresh

Dengan menggunakan dekorasi ruang tamu biru anda bisa menyimpan berbagai aksesoris di ruangan dengan nuansa lebih fresh. Gradasi warna biru lain juga bisa membuat ruangan anda terlihat lebih klasik dan bisa dipadukan dengan lukisan-lukisan favorit anda.

Dekorasi ruang tamu warna biru akan membuat rumah anda lebih terasa nyaman dan segar, jika anda bisa memadukan dan mendekorasinya dengan tepat. Berikut adalah gambar dekorasi ruang tamu bernuansa biru untuk anda.

Contoh Dekorasi Ruang Tamu Warna Biru

20 Dekorasi Ruang Tamu Warna Biru Muda | Iis Nurhayati | 4.5